PENGUSAHA properti Muh Aras termasuk salah seorang kolektor mobil-mobil mewah di Makassar. Sosok yang akrab disapa Opa ini memiliki sejumlah mobil mewah yang diparkir di kedamannya.
Di antara sekian kendaraan pribadi mewah miliknya, Opa Aras menyebutkan tiga mobil paling mahal miliknya, di antaranya mobil New Lexus, Hammer, dan All New Pajero.
New Lexus miliknya berharga Rp 2,3 miliar, Hammer Rp 1,5 miliar, dan All New Pajero Rp 1,3 miliar.
Tiga mobil itu, menurut Opa, masih bisa dihitung dengan jari pemiliknya di Makassar. Ketiga mobil tersebut baru dimiliki masing-masing oleh tiga orang.
"Kalau Hammer dengan plat B (Jakarta) kalau tak salah memang sudah banyak beredar dan dimiliki kalangan elite Makassar," urainya di Makkah saat dihubungi melalui ponsel, Jumat (11/6).
Di ruas jalan utama Makassar beberapa waktu terakhir makin banyak bersiweleran mobil-mobil mewah. Paling banyak dan menonjol seperti mobil Alphart.
Maraknya mobil mewah terutama diramaikan oleh mobil-mobil mewah dengan plat Jakarta. Menurut Opa, kondisi itu wajar seiring tumbuhnya perekonomian daerah ini dan makin besarnya jumlah uang yang beredar di Sulsel.
Hal itu ditunjukan dengan banyaknya mega proyek yang dilksanakan di daerah ini dalam dua-tiga tahun terakhir.
Hanya saja, tambahnya perkembangan yang sangat baik ini jangan lagi dinodai oleh aksi demo mahasiswa yang mengganggu pergerakan ekonomi Sulsel.(fir)